Fabio Pet Care

Fabio Pet Care Fabio Pet Care - Menyediakan Kebutuhan Kesehatan Anjing Kesayangan Anda.
(1)

SEKEDAR BERBAGI.KASUS UMUM PADA ANJING.Macam-macam penyakit anjing dan cara mengatasinyaSuara seekor anjing ketika merek...
09/02/2019

SEKEDAR BERBAGI.
KASUS UMUM PADA ANJING.

Macam-macam penyakit anjing dan cara mengatasinya
Suara seekor anjing ketika mereka menggaruk atau menjilat mungkin terdengar sangat mengganggu atau menyebalkan. Tetapi jangan menyalahkan anjing karena kebiasaan ini—penyakit kulit dapat memicu anjing untuk menggaruk atau menjilati bagian tubuh mereka. Kemungkinan-kemungkinannya sangat banyak, mulai dari parasit hingga alergi maupun penyakit dalam yang tidak diketahui.

1. Alergi Dermatitis
Anjing juga mengalami reaksi alergi yang disebabkan oleh produk grooming, makanan, dan pemicu lain disekitar lingkungannya, seperti serbuk ataupun gigitan serangga. Seekor anjing yang menderita alergi kulit, akan terus menerus menggaruk, dan jika anda memeriksanya, kulit tersebut sering sekali berupa bercak kemerah-merahan. Corticosteroid dapat membantu mengurangi bercak kemerah-merahan yang gatal tersebut, namun cara yang paling efektif untuk menyembuhkannya adalah mencari tahu dan menghindari penyebab alergi anjing tersebut.

2. Infeksi Jamur
Anjing mungkin tidak dapat berhenti menggaruk area disekitar telinga ataupun terus menerus menjilati kaki-kakinya, hubungilah dokter hewan untuk melakukan pemeriksaan infeksi jamur. Gejala-gejalanya adalah iritasi, gatal, atau warna kulit yang berubah. Infeksi ini biasanya menyerang daerah tapak kaki atau telinga, tempat dimana jamur tumbuh dengan subur. Infeksi jamur sangat mudah dikenali dan mudah disembuhkan dengan obat oles / dengan cara pengobatan topical. Pada beberapa kasus, dokter hewan akan meresepkan obat-obatan yang dikonsumsi secara oral ataupun obat-obatan untuk digunakan anjing anda ketika mandi.

3.Follicultis
Superficial Follucultis adalah infeksi bakteri yang menyebabkan luka, benjolan dan kudis/koreng pada kulit. Kelainan kulit ini dapat terlihat dengan mudah pada anjing berbulu pendek. Pada anjing berbulu panjang, gejala yang paling nyata terlihat adalah bulu yang kusam dan kerontokan, diikuti kulit bersisik. Follicultis sering muncul bersamaan dengan penyakit kulit lainnya, seperti, kudis, alergi atau luka. Pengobatan dapat berupa antibiotik dan salep anti bakteri atau shampoo.

4. Impetigo
Jenis lain yang disebabkan oleh infeksi bakteri, Impetigo merupakan hal yang sering terjadi pada anak anjing. Impetigo menyebabkan kulit melepuh dan berisi nanah yang bisa pecah. Lepuhan ini biasanya timbuh di daerah abdomen yang tidak berbulu. Impetigo merupakan infeksi yang tidak serius dan dapat diobati dengan salep topikal. Pada beberapa kasus, infeksi ini dapat menyebar maupun menetap.

5. Seborrhea
Seborrhea menyebabkan kulit anjing menjadi berminyak dan menimbulkan kerak/ketombe. Pada beberapa kasus seborrhea merupakan penyakit genetik yang terjadi pada anak anjing dan menetap seumur hidupnya. Tetapi kebanyakan anjing dengan seborrhea, terserang ketombe dikarenakan komplikasi/gejala dari penyakit lain, seperti alergi atau kelainan hormon. Pada hal ini sangat vital untuk mengobati penyebab-penyebab lain tersebut sehingga gejalanya tidak muncul kembali.

6. Ringworm
Tidak seperti namanya, ringworm tidak disebabkan oleh cacing, tetapi jamur. Istilah “ring” pada ringworm berasal dari luka yang berbentuk melingkar pada kepala, tapak, telinga dan kaki depan anjing. Gejalanya adalah inflamasi, luka bersisik dan rontoknya bulu di daerah luka tersebut. Anak-anak anjing dibawah setahun sangat rentan akan penyakit ini, dan infeksi ini dapat menyebar dengan cepat pada anjing-anjing lain atau anjing-anjing rumahan. Beberapa jenis obat-obatan anti jamur dapat menyembuhkan penyakit ini.

7.Kerontokan (Alopecia)
Siapapun yang tinggal serumah dengan anjing, mengerti bahwa anjing pasti akan mengalami kerontokan. Anjing mengalami kerontokan merupakan hal yang wajar sesuai jenis, waktu dalam setahun dan keadaan lingkungannya. Tetapi terkadang stress, nutrisi yang tidak mencukupi, atau penyakit dapat membuat bulu anjing rontok lebih banyak daripada biasanya. Jika anjing anda mengalami bulu rontok yang tidak wajar atau terlalu berlebihan, dan terus menerus selama

8. Mange / Mites (Tungau)
Mange merupakan kelainan kulit yang disebabkan oleh parasit yang disebut mites (tungau). Sarcoptic Mange, juga dikenal sebagai scabies pada anjing, menyebar dengan mudah diantara anjing dan juga dapat menular kepada manusia, tetapi parasitnya tidak dapat bertahan hidup pada manusia. Gejalanya adalah rasa gatal yang berlebihan, kulit yang memerah, sakit dan rontoknya bulu. Daerah yang paling sering diserang adalah telinga, wajah dan kaki. Demodetic mange hanya timbul pada anjing dan menyebabkan daerah yang terserang menjadi botak, berkoreng dan sakit. Perawatan yang dapat diberikan tergantung dari jenis mange (tungau) tersebut.

9. Fleas (Kutu)
Kutu dianggap kutukan bagi setiap pemilik hewan peliharaan. Anda mungkin tidak dapat melihat serangga kecil tersebut, tetapi kutu meninggalkan kotoran atau telur dan biasanya terlihat pada kulit anjing. Gejala lainnya adalah anjing menjilati daerah yang berkutu tersebut secara terus menerus (berlebihan) atau menggaruk, koreng dan hotspots. Jika anjing terserang kutu dan parah, anjing bisa saja kekurangan darah dan menjadi anemia, bahkan mengakibatkan anjing beresiko terserang parasit lainnya seperti cacing pita. Pengobatan dapat berupa obat oles/obat oral untuk membunuh kutu dan mensterilkan/membersihkan tempat bermain dan kandang anjing anda.

10. Ticks (Caplak)
Caplak hidup seperti kutu, mereka merupakan parasit yang hidup dari darah inangnya. Anda dapat melihat caplak yang sedang menghisap darah anjing dengan mata ‘telanjang’. Untuk membuang/mengangkat caplak dari anjing, ambilah caplak dengan menggunakan pinset atau penjepit. Perlahan tariklah caplak (jepit kepala caplak) keluar dari anjing. Memutar atau menarik terlalu keras mengakibatkan kepala caplak terputus dan berada pada kulit anjing, dan menyebabkan infeksi. Anda dapat membuang caplak tersebut ke dalam WC, atau mencelupkannya ke larutan alkohol untuk memastikan caplak tersebut mati. Jangan memencet caplak karena telur dalam perutnya dapat berhamburan keluar. Caplak juga merupakan parasit yang menyebabkan penyakit Lyme dan infeksi bakteri seius lainnya. Jika anda hidup didaerah yang populasi caplaknya tinggi, konsultasikan kepada dokter hewan tentang produk-produk anti-caplak.

11. Perubahan Warna atau Tekstur
Perubahan pada warna dan kulit anjing dapat merupakan tanda bahaya dari beberapa masalah metabolisme atau hormon. Pastikan anda menanyakan kepada dokter hewan tentang perubahan-perubahan yang terlihat pada kulit anjing anda.

12. Kulit Kering dan Pecah-Pecah
Kulit kering, dan pecah dapat merupakan gejala dari beberapa masalah. Gejala umumnya adalah alergi, mange dan penyakit kulit lainnya. Tetapi lebih sering, kulit yang kering dan pecah bukan masalah yang serius. Seperti manusia, kulit anjing menjadi kering karena musim dingin. Jika hal ini membuat anjing anda tidak nyaman, hubungilah dokter hewan anda.

13.Acral Lick Granuloma
Disebut juga acral lick dermatitis, ini merupakan kondisi yang membuat anjing frustasi, untuk menjilati satu daerah secara terus menerus – biasanya bagian bawah kaki depan. Area tersebut tidak dapat sembuh, dan akibatnya adalah rasa sakit dan gatal, sehingga anjing akan terus menjilati tempat yang sama. Perawatan dapat berupa, menghentikan anjing menjilati daerah tersebut, baik menggunakan obat oles yang tidak enak rasa/baunya atau anda dapat memasangkan Elizabethan collar.

14. Tumor Kulit
Jika anda menyadari adanya tonjolan keras pada kulit anjing anda, segera tunjukkan tonjolan tersebut pada dokter hewan. Terkadang anjing dapat terserang tumor pada kulit mereka. Cara satu-satunya untuk mendiagnosa tonjolan tersebut berupa kanker atau bukan adalah melalui biopsi tumor. Jika tonjolan tersebut berukuran cukup kecil, dokter hewan mungkin akan menyarankan anda untuk mengangkatnya, ini merupakan prosedur tunggal. Untuk tumor yang tidak menyebar, hanya cara pengangkatan ini saja yang dibutuhkan.

15. Hot Spots
Hot spots juga disebut infeksi kulit akut dan lembab, yang menyerang daerah-daerah dalam ukuran kecil. Hot spot terlihat merah, iritasi dan infeksi. Hot spot sering ditemukan pada daerah kepala anjing, pinggul, atau daerah dada, dan sering sekali terasa panas jika disentuh. Hot spot merupakan penyebab dari beberapa hal seperti infeksi, alergi, gigitan serangga, kebiasaan menjilat yang berlebihan dan kebiasaan menggerogoti. Perawatan yang dapat diberikan adalah membersihkan daerah yang terserang hotspot dan mencari tahu penyebab dari hotspot tersebut.

16. Kelainan Sistem Imun
Pada kasus yang langka, luka kulit atau infeksi yang tidak dapat sembuh mengindikasikan adanya kelainan sistem imun pada tubuh anjing anda. Yang paling terkenal adalah Lupus, sebuah penyakit yang dapat menyerang anjing dan manusia. Lupus merupakan kelainan auto-imun, yang artinya sistem imun tersebut menyerang sel dalam tubuhnya sendiri. Gejala dapat berupa kelainan kulit dan masalah ginjal. penyakit ini sangat fatal apabila tidak mendapatkan perawatan.

Selamat Pagi Doglover se Indonesia Raya
Semangat berbagi .....

Untuk Pecinta Hewan yang bingung tentang apa penyebab Ketombe pada hewan kesayangannyaKutu atau Jamur ? Jawabannya adala...
09/09/2018

Untuk Pecinta Hewan yang bingung tentang apa penyebab Ketombe pada hewan kesayangannya
Kutu atau Jamur ? Jawabannya adalah Kutu . Pertama Kutu earmite yang KELUYURAN Keluar dari Habitatnya di dalam kuping Earmite yang keluar dari kuping membawa cairan kuping dan membuat titik gatal baru disekitar kuping , dahi kepala dan leher , cairan kuping yang mengering di titik gatal tersebut menjadi ketombe. KEDUA Kutu Cheyletiella yasguri. Penyakit ini disebut cheyletiellosis. Kutu penyebab cheyletiellosis sekilas mirip dengan penyebab scabies, tetapi mempunyai ukuran yang lebih besar (sekitar 385 mikron) dan bentuk kepalanya berbeda. Di samping itu, parasit ini terdapat hanya pada lapis atas (keratin) dari kulit dan menimbulkan ketombe. Parasit penyebab cheyletiellosis sering berjalan kesana kemari beserta dengan ketombe di atas tubuhnya, sehingga dijuluki “walking dandruff”. Parasit penyebab scabies tinggal dalam lapisan kulit yang lebih dalam dibandingkan dengan Cheylletiella sp. Karena parasit ini, terutama yang betina, membuat lorong-lorong di dalam kulit untuk meletakkan telurnya. Sebaliknya, telur Cheyletiella sp. diletakkan pada rambut hewan, yang terlihat sebagai bintik-bintik kecil berwarna putih pada pangkal bulu. Telur Cheyletiella sp. berada dengan telur pinjal (fleas) yang mempunyai ukuran lebih besar, berwarna hitam. Pada anjing, parasit penyebabnya disebut Cheyletiella yasguri. Parasit semacam ini juga pada kucing yang disebut Cheyletiella blakei. Bagaimana membasmi ketombe tersebut ? apakah cukup di mandi ? Jawabannya tidak cukup, karena kutu kutu tersebut sudah membuat Bunker Bunker di bawah kulit sehingga mereka sama sekali tidak terganggu ketika hewan dimandikan. , Jadi yang terbaik adalah obati dulu dengan OPAR , Setelah kutu kutu tersebut sudah Almarhum, baru bersihkan ketombenya dengan SHAMPOO KUTU FABIO ( Mandi ) serta jangan lupa steril lingkungan dgn QUICK KILL.

Info lengkap.
081999144418
085737204333

Harga 170 ribu / paket

Daftar harga per 1 April 2018 .1 Paket kutu lengkap   170 ribu1 Paket kulit lengkap   250 ribuOpar.                     ...
15/06/2018

Daftar harga per 1 April 2018 .

1 Paket kutu lengkap 170 ribu
1 Paket kulit lengkap 250 ribu

Opar. 70 ribu
Kapsul. 30 ribu
Quick kill. 50 ribu
Salep belerang 60 ribu
Vco. 50 ribu
Obat cacing. 40 ribu
Herbadog. 35 ribu

Shampoo kutu
50 ribu / 250 ml
175 ribu / 1000 ml
Shampoo Yuna
55 ribu / 500 ml
100 ribu / 1000 ml
Shampoo sulfur.
100 ribu / 250 ml
375 ribu / 1000 ml
Quick kill jumbo.
475 ribu / 100 ml

Harga sewaktu waktu dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelum nya.

Hasil maximal
05/05/2018

Hasil maximal

Ten months ago, Facebook user Rico Soegiarto found an abandoned dog which was in terrible shape after being neglected. Severe malnutrition caused the young Siberian Husky to deteriorate into a skeletal frame that could barely stand properly. The dog also suffered from excessive hair loss with patche...

Paket terapi kulit lengkapHarga 200 ribu / paket
25/12/2017

Paket terapi kulit lengkap

Harga 200 ribu / paket

Paket kutu lengkapRp 140 ribu / paket.
25/12/2017

Paket kutu lengkap

Rp 140 ribu / paket.

VCO = Virgin Coconut Oil.Harga 45 ribu / 275 ml.
23/12/2017

VCO = Virgin Coconut Oil.

Harga 45 ribu / 275 ml.

ANI  : Obat Cacing yang aman , effektif dan Berdaya Kerja Luas secara maximal.        Albendazole .........................
23/12/2017

ANI : Obat Cacing yang aman , effektif dan Berdaya Kerja Luas secara maximal.

Albendazole .............................................. 100 mg

Albendazole adalah pembasmi cacing, memiliki spektrum luas yang termasuk dalam
kelompok derivatif benzimidazole,
ANI sangat aktif membunuh cacing gelang saluran pencernaan,
cacing paru-paru dan cacing pita pada anjing.
ANI juga aktif melawan telur-telur cacing gelang dan cacing hati

INDIKASI
Untuk pencegahan dan pengobatan cacing
seperti:

Cacing saluran pencernaan: Bunostomum, Cooperia, Chabertia, Haemonchus,
Nematodirus, Oesophagostomum, Ostertagia, strongyloides,
dan Trichostrongylus sp
Cacing hati: Fasciola hepatica dewasa
Cacing paru-paru: Dictyocaulus viviparus dan D. filaria
Cacing pita: Monieza sp

CARA PAKAI
Campur air minum / minumkan langsung.
Dibawah 5 kg : 0,2 ml
5 kg - 20 kg : 0,5 ml
Diatas 20 kg : 1 ml
Berikan 2 malam berturut turut untuk pemakaian pertama kali.
Diulang setiap 3 bln sekali sesuai dosis.

Harga 35 ribu / 30 ml.

Paket terapi kulit lengkap.Solusi keluhan berbagai kasus penyakit kulit pada anjing & kucing.Mulai jamur sampai Demodex....
04/11/2017

Paket terapi kulit lengkap.

Solusi keluhan berbagai kasus penyakit kulit pada anjing & kucing.
Mulai jamur sampai Demodex.

Info lengkap
081999144418
085737204333

10/09/2017

VCO CHABEY

BINGUNG MASALAH PARASIT KULIT PADA ANJING / KUCING ANDA ??? Berbagai kasus penyakit kulit sering doglover / catlover ala...
14/05/2017

BINGUNG MASALAH PARASIT KULIT PADA ANJING / KUCING ANDA ???

Berbagai kasus penyakit kulit sering doglover / catlover alami pada anak bulu kaki empatnya dirumah.
Jamur , Gatal , kulit memerah , rontok bulu terkadang sampai botak , Scabies sampai Demodex.

Jangan bingung kalau kasus itu menimpa anjing / kucing anda dirumah.
Percayakan pada Produk terapi kulit FABIO PET CARE.
Terapi singkat dengan hasil yg maximal.
harga terjamgkau berbagai kalangan.

info lebih lengkap untuk solusinya
silahkan hubungi kami
081999144418
085737204333

Address

Jalan Dewi Sri
Badung
13860

Opening Hours

Monday 09:00 - 17:00
Tuesday 09:00 - 17:00
Wednesday 09:00 - 17:00
Thursday 09:00 - 17:00
Friday 09:00 - 17:00
Saturday 09:00 - 17:00
Sunday 09:00 - 17:00

Telephone

+6281999144418

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Fabio Pet Care posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Share

Category


Other Pet Supplies in Badung

Show All