Rasa sakit itu memang menyedihkan ya nak ...... tapi percayalah bahwa akan ada mama yang akan selalu di sampingmu, menyemangati mu supaya anak mama cepat sembuh.
Semangattt sayang.....
#katanya kalau mama yang suntik baru ga sakitππ
Sugesti itu mempunyai persentase yg besar utk mempercepat kesembuhan πͺπ»πͺπ»
Tidak jarang kita merasa heran dengan anjing-kucing peliharaan kita, beberapa saat yang lalu sudah diberikan obat cacing, namun tidak lama kemudian kita ketahui terlihat lagi ada cacing pada muntahan, terlihat cacing pada feses dan bahkan terlihat potongan cacing pita di rambut sekitar anus. Soo.... konsultasikan tentangbjadwal pemberiannobat cacing dengan dokter hewan anda...
KENALI PANLEUKOPENIA PADAKUCING#Tanda-tanda kucing yang terjangkit Panleukopenia dapat dilihat secara fisik. Menurut Dokter hewan Richard dari James Cook University, tanda-tandanya di antaranya bibir mulai menghitam, lesu, penurunan berat badan, muntah, diare, tidak tertarik pada makanan dan air serta terlihat depresi.
Apabila dilakukan pemeriksaan laboratorium maka jumlah sel darah putih rendah. Tanda lainnya adalah adanya kematian mendadak dari kucing yang awalnya aktif tiba-tiba menjadi pasif.
Dok hewan saya muntah muntah. Obatnya apa?
Dok hewan saya berliur, mata berair, obatnya apa?
Dan masih banyak lagi pertanyaan yang membuat saya bingung.....
Pengobatan hewan terbagi atas tiga dasar pengobatan
1. Terapi causalis.
Terapi ini berfokus pada mengurangi atau memusnahkan agen penyakit penyebab hewan menjadi sakit. Terbagi atas bakteri, virus, protozoa, fungi dan parasit.
Jika bakteri, bakteri apa yang menginfeksi, sensitivenya oleh antibiotik apa, bakteri itu ada ribuan speciesnya dan antibiotik ada 30 lebih jenisnya. Akan sangat sangat sulit menentukan agen penyebab penyakit tanpa dokter melakukan pemeriksaan klinis terlebih dahulu. Bahkan pada kasus tertentu pemeriksaan penunjang seperti pemeriksaan darah sangatlah dieprlukan. Jadi bagaimana seorang dokter bisa menentukan agen apa yang menginfeksi tanpa melakukan pemeriksaan?
"Dok tapi kucing saya, saya kasih antibiotik sendiri ini sembuh"
Jawabanya "ya bisa jadi" Sembuh dalam artian bagaimana dulu? Apakah sudah diperhatikan efek sampingnya? Terus kalau antibiotiknya gatepat bisa menimbulkan resistensi, hanya sembuh pada saat itu saja, tetapi kelak ketika mengalami infeksi oleh bakteri Lain dia bisa kebal dari pengobatan antibiotik. Pada akhirnya hewan kita akan tersiksa dengan penyakit kronis. Diobati tapi gasembuh sembuh. Nah kalau sampe titik ini terjadi yang salah siapa? Seringnya dokter yang disalahin gabener pengobatanya
2. Terapi symtomatis
Terapi ini bertujuan untuk meredakan gejala yang terjadi pada hewan. Seperti jika muntah kita berikan obat yang mengurangi frekuensi muntahnya, jika demam akan diberikan pereda demam dan sebagainnya. Nah ketika terapi symtomatis ini pemberianya tidak dengan diagnosa yang tepat, semisal pemberian obat radang/demam, ini sangat bersifat imunosupresif (menurunkan sistem imun). Jika penggunaanya tidak tepat sangat memperlambat kesembuhan atau bisa membuat hewanya malah semakin drop. Tentu tanpa pemeriksaan akan banyak gejala yang tidak diketahui terlebih h
FUS (Feline Urinary Syndrom)
FUS merupakan gambaran keadaan yang terjadi pada urethra (saluran kencing) dan vesika urinaria (kantung kemih).
Gejala awal yang terlihat pada kucing yang mengalami FUS adalah kucing kesulitan dalam urinasi (kencing) biasanya terlihat posisi jongkok, seperti mau kencing, tapi tidak keluar air kencing. Selain itu, kucing juga sering menjilat pen*snya. Pada kondisi yang sudah parah keluar darah bercampur dengan air kencing.
Beberapa faktor yang mempengaruhi terjadi FUS antara lain nutrisi, jenis kelamin, faktor stres, umur, habitus(gaya hidup).
Ayo segera periksa mpus kesayangannya. Kalau sudah mulai muncul gejala FUS, langsung dibawa ke dokter hewan. Kecepatan &ketepatan diagnosa sangat berpengaruh terhadap kesembuhan mpus.
Sekilas tentang FUS. Semoga bermanfaat.