Komunitas Reptil Jatinangor (KOREJAT)

  • Home
  • Komunitas Reptil Jatinangor (KOREJAT)

Komunitas Reptil Jatinangor (KOREJAT) Komunitas Reptil Jatinangor Kegiatan tersebut diharapkan mampu memberikan pemahaman bagi masyarakat agar dapat lebih mengerti dan mencintai reptil. selesai.

"Tentang KOREJAT"

Komunitas Reptil Jatinangor (KOREJAT) merupakan sebuah wadah bagi para pecinta reptil, yang didirikan di Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada 6 Desmber 2010. Selain sebagai wadah dan sarana diskusi antar anggota, KOREJAT juga didirikan dengan tujuan untuk merubah pandangan yang salah mengenai reptil. Karena seperti yang diketahui, hingga saat ini, sebagian masyarakat

masih banyak yang takut dan menganggap semua reptil sebagai "hewan berbahaya". Oleh karena itu, sejak awal berdirinya hingga saat ini KOREJAT kerap melakukan sejumlah kegiatan sosial, seperti pengenalan beraneka jenis reptil, edukasi, pameran, dll. Sehingga kelestarian reptil di Indonesia dapat terwujud secara lebih sinergis. Ingin lebih jauh mengenal reptil? Mari bergabung bersama kami ;)

-------------------------------------------------------------------------------

Visi:
"Menjadi wadah bagi para pecinta reptil di Jatinangor dan sekitarnya, serta turut berperan aktif dalam upaya konservasi reptil di Indonesia." Untuk mewujudkannya, maka misi Korejat adalah sebagai berikut:
1. Menjalin persaudaraan antar para pecinta reptil di Jatinangor dan sekitarnya.
2. Berupaya untuk memberi penjelasan dan informasi yang benar tentang reptil kepada masyarakat di kawasan Jatinangor dan sekitarnya.
3. Turut menjaga kelestarian reptil, baik secara eksitu (diluar distribusi alaminya) maupun secara insitu (dalam habitat aslinya).

-------------------------------------------------------------------------------

Sekretariat:
Pondok Al-Baroqah Jl.Kolonel Ahmad Syam (Jalan Sayang) sebelum markas BRIMOB

-------------------------------------------------------------------------------

"KUMPUL RUTIN"
Jadwal: Setiap hari minggu, pukul 09.00 WIB s.d. Lokasi: Gerbang Bawah keluar Kampus Universitas Padjadjaran.(dekat bank BNI)


-------------------------------------------------------------------------------

Address


Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Komunitas Reptil Jatinangor (KOREJAT) posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Shortcuts

  • Address
  • Alerts
  • Claim ownership or report listing
  • Want your business to be the top-listed Pet Store/pet Service?

Share